Penghalang Asmara

Penghalang Asmara

Puisi oleh Perempuan K

Tak pernah berjabat
Tak pernah  bertatap
Tak bertanggal
Cerita tentang sebatang penah
Secarik kanfas

Terhitung waktu
Melewati ganasnya gelombang
Sampan bercumbu
Asinnya lautan

Jauh…di pelosok
Tertambat di ranting kota
Jantung perjuangan
Berakar Pulau Pembunuh

Tapak rindu
Jejak kangen
Ahhh…terlalu jauh
Merindumu selalu
Meski berbalut tantangan
Berbungkus perjuangan…

Dirimu…
Mataku terlalu jauh menatap
Tanganku tak sampai
memeluk

Bolehkah rinduku menemani…
Memelukmu
Meski pemisah pembantas jadi jurang…

Berkawanlah dengan sepi
Berpeluklah dengan sunyi
Karena di sanalah
Kita bercumbu lembut…

Bernyanyilah…
Dengan sajakmu
Dan syairku berkisah tentang
Harapku…
Mimpiku…
Serta imajiku…

Ruang dan waktu memisahkan…
Jarak membatasi
Rindu ini tetap milikmu
Keabadian…

Ende, 20 Oktober 2017

Scroll to Top