Aku Adalah Kesunyian

Aku Adalah Kesunyian

Puisi oleh Mieft Aenzeish

 

Aku adalah daun kering yang terbawa hembus angin

terserak dipunggung bumi, terbelenggu rasa ingin

akankah ada jiwa baik datang menempatkanku lebih layak

setidaknya menjauhkanku dari debu dan kerak

 

Aku adalah sebuah nama yang tak memiliki raga

keberadaanku diketahui hanya ketika luka menjelaga

akankah ada satu raga memeluk namaku tanpa duka

kemudian menjadikanku sebagai salah satu marka

 

: penunjuk jalan bahagia

 

Aku adalah satu huruf yang dijauhkan

tak pernah bertemu kata, juga tak pernah bertemu kalimat

mungkin karena Aku hanya sehuruf konsonan

bertempat jauh dan hanya lebih sering sebagai isyarat

 

Aku adalah gelas kosong yang ditaruh diatas gurun pasir

berharap hujan segera datang memenuhi tubuhku dengan air

begitu terik memang, dan penantian pun telah mati dari kehidupan

menunggu para malaikat datang membawaku pada prosesi keabadian

 

: sebab Aku adalah kesunyian, tak pernah tahu keramaian.

 

23.10.2016

Bandung

 

Scroll to Top